Kapolres Cirebon Gagas Lomba Desa Bebas Pekat
Unknown
01.32
0
SUMBER, (CNC).- Makin maraknya peredaran miras dan narkoba yang ada di wilayah Kabupaten Cirebon, membuat Jajaran kepolisian dari Polres Cirebon berinisiatif untuk mengadakan lomba Desa Bebas Pekat (penyakit masyarakat.- Red). Hal ini disampiakan Kapolres Cirebon AKBP Irman Sugema usai mengahadiri pemusnahan ribuan minuman keras dan narkoba di Lapangan Rangga Jati Sumber, Kamis (26/6).
“Setiap tahun peredaran miras di wilayah Kabupaten Cirebon meningkat. Dengan peningkatan itu perlu juga kewaspadaan oleh semua pihak, karena tidak menutup kemungkinan Kabupaten Cirebon menjadi daerah pemasaran untuk miras dan narkoba,” tandasnya.
Peningkatan yang terjadi dalam peredaran miras yang terjadi di Kabupaten Cirebon menurut Kapolres, beberapa jenis narkoba seperti putau dan heroin sudah mulai masuk ke Kabupaten Cirebon, yang sebelumnya peredaran narkoba hanya didominasi oleh jenis Ganja, trihek dan tramadol. “Saya menghimbau kepada pemerintah daerah, kalau kita sudah sering merazia dari minuman keras dan narkoba, dan juga masih banyak yang mengkonsumsi miras dan narkoba, untuk itu kami mengajak semua lapisan masyarakat dengan cara dilombakan saja, untuk bebas penyakit masyarakat,” tandasnya.
Dengan adanya lomba Desa bebes pekat ini menurut Kapolres, diharapkan ini bisa memacu masyarkat untuk bersama-sama bebas dari penyakit masyarakat.
Sementara itu Wakil Bupati Cirebon, Tasiya Soemadi Algotas menyambut positif ide dari Kapolres untuk mengadakan lomba desa bebas Pekat tersebut. “Kami akan mengusulkan melalui musrenbang sehingga nanti akan dianggarkan dan tidak melanggar aturan yang ada,” ungkapnya.
Diharapkan dengan adanya lomba tersebut menurut Tasiya Soemadi Algotas, masyarkat akan berlomba-lomba untuk menjadi yang terbaik dan juga bisa sebagai kebanggan. “Peredaran narkoba di Kabupaten Cirebon ini sudah sangat parah, untuk itu kami meminta kerjasama dari semua lapisan masyarakat utnuk bersama-sama memerangi peredaran gelap narkoba,” tandasnya. (Adk/CNC)