Select Menu
Select Menu

Favourite

KABAR CIREBON

INDRAMAYU

MAJALENGKA

CIREBON

KUNINGAN

JABAR

WONG CILIK

Seni Budaya

Kuliner

» » Disperindag Kabupaten Cirebon Genjot Produk UKM Tembus Pasar Ekspor


Unknown 01.25 0


CIREBON - Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Cirebon terus menggenjot agar produk usaha kecil menengah (UKM) di Kabupaten Cirebon bisa menembus pasar ekspor. Sejumlah negara pun dibidik untuk dijadikan negara tujuan ekspor.

Kepala Disperindag Kabupaten Cirebon, Haki mengatakan, Kabupaten Cirebon memiliki sejumlah komoditi unggulan hasil kreasi masyarakat setempat. Rata-rata produk unggulan itu masuk kategori UKM.

"Rotan, batik, mebel kayu, busana, kerajinan kulit kerang, kerajinan batu alam, makanan olahan, sandal adalah beberapa komoditi unggulan yang kami miliki. Semua lahir dari UKM," kata Haki, Jumat (20/6).

Beberapa produk unggulan itu, kata Haki sudah tembus pasar ekspor. Sementara beberapa lagi belum. Karena itu, produk yang belum tembus pasar ekspor terus digenjot agar bisa menembus pasar ekspor.

"Yang sudah kan batik, rotan, kerajinan kulit kerang, mebel kayu, sandal, busana. Sementara untuk makanan olahan cenderung belum," kata Haki.

Dia berharap ke depan, makanan olahan produk UKM Kabupaten Cirebon juga bisa menembus pasar ekspor. Setidaknya, kata dia, dibawa secara kecil-kecilan oleh wisatawan yang berkunjung ke Cirebon maupun Jabar. 

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama